Home » Diskresi Pertambangan Mineral Non Logam Yang Akan Membawa Malapetaka

Diskresi Pertambangan Mineral Non Logam Yang Akan Membawa Malapetaka

by admin
153 views

Banyuwangi : radarpublik.net – Maraknya aksi pertambangan ilegal mineral non logam dan atau batuan di kabupaten banyuwangi yang menimbulkan gejolak serta polemik pro dan kontra, tak kunjung selesai, Rabu (16/2/2022).

Menurut Aktivis Muda Banyuwangi Choirul Hidayanto, Maraknya aksi pertambangan ilegal dibanyuwangi ini karena adanya pemodal besar dari luar kabupaten banyuwangi yang menambang dengan menggunakan orang-orang asli banyuwangi dan hanya mementingkan kenyang perutnya sendiri tanpa berfikir dampak serius yang disebabkan oleh pertambangan ilegal baik jangka pendek maupun jangka panjang.

Vedio salah satu lokasi pertambangan di Banyuwangi

Untuk jangka pendeknya, masyarakat sekitar akan terganggu dengan adanya aktivitas alat berat di lokasi tambang, kerusakan akses jalan yang dibangun menggunakan uang negara seperti gejolak yang muncul saat ini, serta untuk jangka panjangnya akan menimbulkan kerusakan lingkungan yang parah dengan merubah ruang bentang alam yang sudah pasti akan mempengaruhi kerusakan baku mutu tanah dan baku mutu air bawah tanah, Kalau bicara mengurus izin sulit, faktanya di Kabupaten Banyuwangi sendiri sudah ada terbit 16 izin tambang non logam dan atau batuan.

Related Articles