Home » Tak Kunjung Sembuh, Pria Paruh Baya Asal Banyuwangi “Mati Sesat “Di Pohon Nongko Londo

Tak Kunjung Sembuh, Pria Paruh Baya Asal Banyuwangi “Mati Sesat “Di Pohon Nongko Londo

by admin
113 views

Banyuwangi : radarpublik.net – Babinsa Koramil 0825/02 Giri Kodim 0825/Banyuwangi bersama masyarakat membantu evakuasi warga binaannya yang meninggal dunia dengan cara gantung diri mati sesatdi Desa Jambesari, Kecamatan Giri Kabupaten Banyuwangi. Rabu (31/03/2021)

Korban adalah Alm. Sunaryo (53) beliau adalah seorang petani yang sehari hari bekerja di sawah. Ia meninggalkan satu istri dan satu orang anak yang beralamat di RT 01 RW 02 Desa Jambesari, Kecamatan Giri, Kabupaten Banyuwangi yang meregang nyawa dengan leher tergantung pada seutas tali di pohon pohon Nangko Londo(Sirsak).

Baca juga:  10 Tahun Kepemimpinan Abdullah Azwar Anas, Dengan Program Banyuwangi Cerdas

Tadi malam korban dicari keluarganya tidak ada, sekitar pukul 07.30 WIB keluarga korban menemukan Alm. Sunaryo sudah tidak bernyawa gantung diri pada sebuah pohon Nangka yang berada dibelakang rumahnya dengan ketinggian 3 meter, menggunakan kain sarung yang dipluntir dililitkan dilehernya. Korban bunuh diri karena punya penyakit  menahun Asam Lambung yang tidak kunjung sembuh

Melihat kejadian tersebut keluarga korban langsung menelpon Babinsa untuk meminta pertolongan menurunkan jenazah Alm. Sunaryo

Tak lama kemudian Sertu Jami’i bersama Babinkamtibmas dan warga sekitar langsung tiba di lokasi kejadian meninjau keadaan sambil menunggu tim dari Kepolisian. Setelah selesai pemeriksaan Babinsa langsung membantu menurunkan jasad korban bersama warga.

Related Articles