Home » LSM Barapi Giat Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparat Desa Dan Pengelolaan Keuangan Desa

LSM Barapi Giat Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparat Desa Dan Pengelolaan Keuangan Desa

by admin
142 views

Takalar: radarpublik.net – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Barisan Anti Korupsi (BARAPI) melaksanakan kegiatan Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintahan Desa mulai hari Sabtu (5/6) sampai Senin (7/6) di Hotel Ibis styles Makassar, kegiatan ini diikuti sebanyak 30 orang peserta.

Koordinator tenaga ahli Program Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa (P3MD) Kabupaten Takalar, Tamsil Pattalolo sebagai pembawa materi menyampaikan, Tujuan kegiatan peningkatan kapasitas aparat desa ini yakni untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada para Perangkat Desa,

“Tentang pemerintahan desa dan
meningkatkan keterampilan peserta dalam memfasilitasi proses pengusahaan, pelaksanaan, pemberdayaan dan pelestarian program”. katanya dalam acara penutupan kegiatan, Senin (7/6/2021).

Related Articles