Home » Upaya Menekan Penyebaran Covid-19, Forpimka Kalibaru Laksanakan Senam Bersama Dan Pembagian Sembako

Upaya Menekan Penyebaran Covid-19, Forpimka Kalibaru Laksanakan Senam Bersama Dan Pembagian Sembako

by admin
63 views

Banyuwangi : radarpublik.net – Peduli sesama Kodim 0825/BWI  beserta Polresta Banyuwangi melalui jajarannya Koramil 0825/05 dan Polsek Kalibaru memebagikan sembako 10 paket Sembako, bersama Forpimdes Kalibaru Kulon, sebelum acara pembagian paket sembako diawali dengan senam bersama warga Masyarakat Kampung Tangguh Semeru Villa Kalibarukulon RT. 06, 04 RW. 03 Dusun. Margomakmur Desa Kalibarukulon. Minggu,(14/06/2020).

Anggota Koramil 0825/05 Kalibaru yang dipimpin Kapten Cba Guntur
telah melaksanakan Senam Bersama dan Pembagian Sembako
Sembako bersama Forpimdes Kalibarukulon beserta

Adapun yang dalam Kegiatan tersebut di ikuti Danramil Kapten Guntur, Kapolsek AKP Abdul Jabbar, SH, Ketua Ranting PKC 0825/05 Kalibaru beserta Anggotanya dan juga Ketua Ranting Bayangkari beserta anggotanya tampak hadir juaga Kepala desa Kalibaru Kulon Risano beserta perangkatnya, masyarakat Kelompok Tangguh dan juga masyarakat Kampung Tangguh Villa Kalibaru Kulon.

Guna mensukseskan Program Kampung Tangguh dan Terwujudnya Kondisi Masyarakat Villa Kalibaru kulon Sehat Jasmani maupun Rohani ditengah Pandemi Covid 19, salah satunya melaksanakan senam bersama.

Dalam pantauan media Kegiatan Senam Bersama tersebut diikuti 60 orang peserta dan dipimpin langsung Instruktur Senam dari Warga Kampung Tangguh Villa Kalibaru. Sebelum melakukan senam tetap mematuhi protokol Kesehatan, peserta senam diwajibkan untuk mencuci tangan dan dilakukan pengecekan suhu tubuh menggunakan Thermo Gun serta diwajibkan menggunakan masker dan menjaga jarak minimal 1.5 Meter saat dilaksanakan Senam.

Untuk diketahui publik 10 Paket Sembako dari Kapolresta Banyuwangi Melalui Polsek Kalibaru yang diberikan kepada masyarakat Kampung tangguh terdampak langsung Covid 19.

Danramil Kalibaru menyampaikan Terimakasih kepada seluruh masyarakat Kampung Tangguh atas terlaksananya giat senam bersama ini “Senam bersama ini dikandung maksud menjaga Sinergitas, silaturohmi dan salah satu contoh penerapan pola hidup sehat ditengah pandemi Covid 19” Jelas Ucapnya

Kapolsek Kalibaru AKP Abdul Jabar menyampaikan dalam penerapan New Normal nantinya mari kita semua dengan sadar diri untuk melaksanakan dan menerapkan aturan Protokol Kesehatan senantiasa menjaga kebersihan diri, Social distancing serta physical Distance dalam kehidupan sehari hari”. Tutupnya
(Holis)